Ikuti Penguatan Satuan Kerja Menuju WBBM, Kanwil Kemenkumham Kalteng Mantapkan Persiapan

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Jumat, 11 Oktober 2024 - 13:55 WIB

5028 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng, Maju Amintas Siburian ikuti langsung penguatan satuan kerja dalam pembangunan zona integritas menuju WBBM didampingi Kepala Divisi Administrasi, Joko Martanto. Kegiatan berlangsung intensif di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta sejak 08 Oktober 2024 lalu diikuti oleh 16 satuan kerja (Jumat, 11/10/2024).

Sandi Andaryadi, Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi, dalam laporannya menyampaikan bahwasanya kegiatan hanya diikuti oleh satuan kerja di jajaran Kemenkumham RI yang akan mengikuti tahap wawancara oleh Tim Penilai Nasional (TPN) dalam kontestasi WBBM.

Kemudian, dalam pembukaannya, Staf Ahli Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi, Asep Kurnia juga menyampaikan bahwasanya penguatan ini merupakan salah satu bentuk pemantauan terhadap kesiapan satuan kerja yang akan menghadapi penilaian oleh TPN yang akan dibantu oleh konsultan.

“Satu-persatu satker akan didampingi langsung oleh tim konsultan, diharapkan setelah pendampingan seluruh catatan dapat terpenuhi dan bahan dalam pemaparan siap” tegasnya.

Dilanjutkan dengan pendampingan secara intensif oleh PT. Rekonesia selaku konsultan dalam kegiatan penguatan satuan kerja ini. Dari catatan yang sudah dipaparkan sebelumnya, pendampingan fokus kepada pemenuhan data dukung yang masih kurang dan simulasi menghadapi TPN.

Kepala kantor wilayah dan kepala divisi administrasi dibantu staf melakukan perbaikan dan pemenuhan catatan hal-hal krusial lainnya sebagai bentuk komitmen dan kesiapan Kanwil Kemenkumham Kalteng dalam menghadapi TPN.

”Akan kami siapkan seluruh data dukung dan juga materi paparan terbaik untuk memaksimalkan kesempatan yang sudah ada” tambah kakanwil saat diskusi dengan pihak konsultan.

Penguatan diakhiri oleh narasumber dari biro perencanaan dalam topik penjenjangan kinerja dimana materi ini menjadi salah satu bekal dalam menghadapi TPN. Topik pada penguatan ini menjadi penting karena berkaitan dengan perubahan rencana strategis Kementerian Hukum dan HAM RI.(AVID/rel)

Berita Terkait

Rutan Kelas I Medan Tutup Pesantren Kilat Ramadhan 1446 H
Perkuat Tugas dan Fungsi Pegawai, Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno Adakan Rapat Dinas kepada Seluruh Jajaran
Lapas Perempuan Medan Lakukan Penandatanganan Nota Kesepakatan Kerja Sama Pengelolaan Limbah B3
294 Warga Binaan Rutan Kelas I Medan, Peringati Malam Nuzulul Quran
Rutan Perempuan Medan Terima Kunjungan dan Bantuan dari Yayasan PIAI
Sosialisasi Amnesti Kemanusiaan bagi Narapidana dan Anak Binaan Digelar Secara Virtual
Rutan Perempuan Medan Gelar Razia Rutin, Pastikan Blok Hunian Bebas Halinar
Kunjungi Rutan Perempuan Medan, Dirjenpas Tekankan Transparansi Remisi dan Apresiasi Dedikasi Petugas Pemasyarakatan

Berita Terkait

Selasa, 14 Januari 2025 - 15:05 WIB

DPRK Aceh Tenggara Umumkan Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih Salim Fakhry – Heri Al Hilal

Rabu, 1 Januari 2025 - 04:04 WIB

BPJN 3.5 Wilayah Aceh Tenggara Ruas No.25 Tangani Banjir Bandang Dengan Maksimal di Desa Suka Makmur Kecamatan Semadam

Minggu, 24 November 2024 - 13:53 WIB

Minimalisir Banjir, Bupati DS Desak BBWS Citarum Bangun Segera Lima Polder di Kawasan Dayeuhkolot

Kamis, 24 Oktober 2024 - 17:51 WIB

Pemenangan Dan TIM Hukum Paslon SAH Kecam Pengeroyokan

Selasa, 22 Oktober 2024 - 03:10 WIB

Samurai: Program Paslon Nomor Urut 2 “RASA” Dinilai Positif Menuju Perubahan Aceh Tenggara, Ketua DPRK Jangan Bicara Ngaur

Rabu, 25 September 2024 - 07:30 WIB

Salam Kemenagan, Masyarakat Aceh Tenggara Wajib Tahu Visi Dan Misi Raidin Pinim-Syahrizal (RASA) Nomor Urut 2

Selasa, 24 September 2024 - 16:52 WIB

Polisi Didesak Tangkap Oknum Kepala Desa Kisam Kute Pasir Pelaku Pengancaman & Intimidasi Wartawan

Senin, 23 September 2024 - 17:01 WIB

Soal Ancam Wartawan, Kades Kisam Kute Pasir Resmi Dilaporkan ke Polres Agara 

Berita Terbaru

ACEH SINGKIL

Jaksa Agung : “Negara Masih Ada”

Selasa, 18 Mar 2025 - 02:48 WIB