Melalui Gelaran Silaturahmi, Kasdam XIV/Hsn Ajak Komponen Masyarakat Satukan Tekad Wujudkan Pilkada Aman dan Damai

Redaksi

- Redaksi

Rabu, 18 September 2024 - 16:11 WIB

5029 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIK1NEWS, MAKASSAR – Kodam XIV/Hasanuddin senantiasa berkontribusi mengembangkan inovasi-inovasi berkualitas dalam menjaga persatuan, kerukunan berbangsa dan bermasyarakat serta terus konsisten untuk berperan aktif mengamankan sekaligus mensukseskan seluruh rangkaian tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak di 25 daerah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Hal itu disampaikan Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Rusmili, SIP, M.Si saat memimpin gelaran “Silaturahmi Kodam XIV/Hasanuddin Bersama Awak Media, Organisasi Masyarakat (Ormas), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), untuk Mewujudkan Pilkada yang Aman dan Damai”. Bertempat di Hotel MaxOne Jl. Taman Makam Pahlawan Kota Makassar, Rabu (18/9/2024).

Mewakili Pangdam, Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Rusmili dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kerukunan untuk mewujudkan terciptanya stabilitas keamanan pada Pilkada Serentak 2024 di Provinsi Sulawesi-Selatan.

Dalam kesempatan ini, Brigjen TNI Rusmili juga mengajak segenap komponen masyarakat agar bersama-sama dengan Kodam XIV/Hasanuddin menyatukan tekad untuk memperkokoh kebersamaan yang harmonis dan meningkatkan sinergitas sekaligus menyamakan persepsi dan visi dalam mengawal proses pesta demokrasi rakyat yang aman dan damai.

“Mari saling mendukung, bekerjasama sesuai peran tugas dan fungsi kita masing-masing serta membantu mempublikasikan informasi yang sifatnya profesional, edukatif dan membangun guna terwujudnya kedaulatan rakyat yang di cita-citakan bersama,” serunya.

Lebih lanjut, Kasdam Brigjen Rusmili menyadari bahwa eksistensi Kodam XIV/Hasanuddin sebagai alat pertahanan negara tidak akan berarti apa-apa tanpa dukungan dan partisipasi dari seluruh komponen bangsa. “Roh dan kekuatan Kodam XIV/Hasanuddin ada bersama dengan rakyat Sulsel. Oleh sebab itu, kita semua harus memiliki kepedulian, tanggungjawab untuk membangun dan membesarkan Kodam XIV/Hasanuddin agar menjadi pertahanan negara yang profesional dan di cintai rakyat.

Melalui momen ini, Kasdam Brigjen Rusmili berharap silaturahmi ini akan terus dilakukan dimasa yang akan datang sehingga Kemanunggalan TNI-Rakyat semakin kokoh didalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara tercinta.

 

 

(*Rz)

Berita Terkait

Mudik Aman, Keluarga Nyaman! Polri Hadir dengan Pelayanan Prima di Pelabuhan Makassar
Peduli Sesama di Bulan Suci: Kapolres Pelabuhan Makassar dan Bhayangkari Kembali Bagikan Takjil di Jalan
Kebersamaan Ramadan: Polres Pelabuhan Makassar dan Anak Panti Asuhan Gelar Buka Puasa Bersama
Polres Pelabuhan Makassar Gandeng Mahasiswa, Tebar 350 Paket Takjil untuk Masyarakat
Istiqomah di Bulan Suci, Polres Pelabuhan Makassar Rutin Bagikan Takjil
Korban & Keluarganya Sangat Kecewa Atas Kinerja Polres Gowa dan Polsek Bontonompo
Baksos Polri Presisi Bersama Mahasiswa, Aliansi BEM, dan OKP di Polres Pelabuhan Makassar: Wujud Kepedulian Nyata!
Pangan Terjaga! Bhabinkamtibmas Dampingi Warga Pindah Bibit Cabai dan Terong

Berita Terkait

Selasa, 14 Januari 2025 - 15:05 WIB

DPRK Aceh Tenggara Umumkan Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih Salim Fakhry – Heri Al Hilal

Rabu, 1 Januari 2025 - 04:04 WIB

BPJN 3.5 Wilayah Aceh Tenggara Ruas No.25 Tangani Banjir Bandang Dengan Maksimal di Desa Suka Makmur Kecamatan Semadam

Minggu, 24 November 2024 - 13:53 WIB

Minimalisir Banjir, Bupati DS Desak BBWS Citarum Bangun Segera Lima Polder di Kawasan Dayeuhkolot

Kamis, 24 Oktober 2024 - 17:51 WIB

Pemenangan Dan TIM Hukum Paslon SAH Kecam Pengeroyokan

Selasa, 22 Oktober 2024 - 03:10 WIB

Samurai: Program Paslon Nomor Urut 2 “RASA” Dinilai Positif Menuju Perubahan Aceh Tenggara, Ketua DPRK Jangan Bicara Ngaur

Rabu, 25 September 2024 - 07:30 WIB

Salam Kemenagan, Masyarakat Aceh Tenggara Wajib Tahu Visi Dan Misi Raidin Pinim-Syahrizal (RASA) Nomor Urut 2

Selasa, 24 September 2024 - 16:52 WIB

Polisi Didesak Tangkap Oknum Kepala Desa Kisam Kute Pasir Pelaku Pengancaman & Intimidasi Wartawan

Senin, 23 September 2024 - 17:01 WIB

Soal Ancam Wartawan, Kades Kisam Kute Pasir Resmi Dilaporkan ke Polres Agara 

Berita Terbaru

ACEH SINGKIL

Jaksa Agung : “Negara Masih Ada”

Selasa, 18 Mar 2025 - 02:48 WIB