Pertandingan di Semua Venue PON XXI Aceh Sumut tetap Aman saat Gangguan Listrik Terjadi

DETIK 1 NEWS

- Redaksi

Sabtu, 7 September 2024 - 05:43 WIB

5026 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH | PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Aceh menegaskan bahwa pemadaman listrik yang terjadi di sebagian wilayah Aceh akibat gangguan pada sub sistem Aceh tidak menganggu pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024.
“Kami mengupayakan maksimal distribusi listrik di venue-venue PON dalam kondisi aman dan handal karena ikut diback up dengan UPS dan genset,” kata Manager Komunikasi dan TJSL PLN UID Aceh Lukman Hakim.

Ia menjelaskan gangguan yang terjadi pada sub sistem Aceh pada Jumat (6/9) mengakibatkan terjadinya pemadaman di sebagian wilayah Aceh.
“PT PLN UID Aceh menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan atas gangguan pemadaman yang terjadi disebagian wilayah Aceh,” katanya.

Ia mengatakan PLN bergerak cepat dengan melakukan antisipasi untuk mengurangi dampak padam dengan mengupayakan penormalan sistem serta juga memastikan seluruh infrastruktur kelistrikan di wilayah Aceh dalam kondisi aman sehingga bisa sesegera mungkin dioperasikan kembali.
“Saat ini petugas sedang melakukan perbaikan secepatnya dan menormalkan sistem kembali,” katanya.
PLN berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dengan menunjung tinggi keselamtan kerja,
“Kami menyampaikan permohonan maaf sebesar besarnya kepada pelanggan dan memohon doa agar penormalan cepat selesai.
Sebelumnya PLN Unit Induk Distribusi (UID) Aceh menyatakan untuk meningkatkan keandalan energi pada penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 menyiapkan skema pengamanan kelistrikan empat lapis.
“Berbagai aspek teknis kelistrikan telah kami persiapkan dengan matang sebagai upaya memenuhi kebutuhan dan keandalan listrik selama berlangsungnya PON XXI Aceh-Sumut 2024,” kata General Manager PLN UID Aceh Mundhakir di sela-sela Apel Siaga Kelistrikan PON XXI Aceh-Sumut 2024 di Banda Aceh.

Ia menyebutkan total kecukupan daya di Unit Induk Distribusi Aceh dengan daya mampu 1100 MW dengan beban puncak tertinggi 563,7 MW dan cadangan daya 537 MW.
Kemudian jumlah sistem isolated ada sebanyak 9 sistem dengan kondisi 8 normal,1 siaga dan 0 Defisit.
Pihaknya memproyeksikan beban puncak pada saat penyelenggaraan PON XXI Aceh -Sumut 2024 adalah sebesar 629,9 MW dan cadangan daya sebesar 183,2 MW.

UID Aceh mendirikan sebanyak enam posko Induk dengan total personil yang bertugas sebanyak 1.058 orang yang terdiri dari 224 petugas piket posko venue PON, 47 petugas piket Mobile dan 787 petugas Yantek.

Selanjutnya untuk kesiapan peralatan pendukung operasional siaga terdiri dari 57 unit genset, 33 unit UPS, 28 Unit UGB, 11 unit mobil, 25 unit motor dan 20 unit motor listrik.
“Berbagai upaya yang kami lakukan ini merupakan bagian untuk memastikan kesiapan serta keandalan pasokan listrik selama perhelatan ajang Olahraga Nasional terbesar di Indonesia ini,” tutupnya.

Berita Terkait

Lagi, Bea Cukai dan Polri Lakukan Penindakan 188 kg Narkotika
Kodam Iskandar Muda Gelar Tradisi Meugang, Sambut Ramadhan dengan Kebersamaan.
Ketua DPR Aceh Diminta Jadi ‘Pendingin’ Jelang Meugang
Haji Man Apresiasi Kebijakan Gubernur Aceh Mualem Hapus Barcode BBM di SPBU
Pelantikan Mualem Dan Dekfadh Sebagai Gubernur Dan Wakil Gubernur Aceh Priode 2025 – 2030 Oleh Mendagri RI, Juga Dihadiri Mantan Wakil Presiden RI Yusuf Kala.
Pelayanan Prima Safrizal ZA: Tanda Cinta untuk Aceh
Cara Memahami Putusan HakimAlumni Dayah Aceh Jabat Posisi Penting di UIN Ar-Raniry Banda Aceh
Dalam Happy Family PW IWO Aceh Turut Dimeriahkan Oleh Penampilan Tik Toker Aceh.

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 03:39 WIB

Peduli Sesama di Bulan Suci: Kapolres Pelabuhan Makassar dan Bhayangkari Kembali Bagikan Takjil di Jalan

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:27 WIB

Polres Pelabuhan Makassar Gandeng Mahasiswa, Tebar 350 Paket Takjil untuk Masyarakat

Jumat, 7 Maret 2025 - 03:26 WIB

Lapas Tuban Dalami Dugaan Distribusi LPG ilegal

Selasa, 4 Februari 2025 - 23:07 WIB

Kakanwil BPN Kepri, Nurus Sholichin Dampingi Gubernur Hadiri Tabligh Akbar Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Selasa, 31 Desember 2024 - 19:52 WIB

Refleksi ATR/BPN Karawang Tahun 2024, Sederet Prestasi Mulai dari Juara Nasional Hingga Tuntaskan PSN

Selasa, 24 Desember 2024 - 00:47 WIB

Danrem 031/WB Pimpin Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 21 Desember 2024 - 22:34 WIB

Kunjungan Ombudsman RI ke Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar untuk Meninjau Pelayanan Publik

Kamis, 5 Desember 2024 - 05:18 WIB

Cegah HIV/AIDS dan PTM, Rutan Perempuan Medan Gelar Skrining dan Pemeriksaan terhadap Warga Binaan

Berita Terbaru

ACEH SINGKIL

Jaksa Agung : “Negara Masih Ada”

Selasa, 18 Mar 2025 - 02:48 WIB